Senin, 17 Oktober 2022

KSP: Pembangunan "on the track" Meski Negara Sedang Atasi Krisis Ekonomi

 


Kepala Staf KSP Jenderal TNI (Purn) Moeldoko mengatakan pemerintah berupaya agar agenda pembangunan sesuai rencana (on the track) meskipun saat ini Indonesia sedang berjibaku mengatasi dampak krisis global.

 

"IMF (Dana Moneter Internasional) mengibaratkan (ekonomi Indonesia) sebagai ‘titik terang saat dunia dilanda kegelapan’. Ini sebuah apresiasi sekaligus tantangan bagi kita semua untuk bekerja lebih keras dan dengan semangat gotong royong," kata Moeldoko dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Minggu.

 

Moeldoko menyampaikan pernyataan tersebut dalam diskusi bersama pemimpin redaksi dan pimpinan media terkait capaian kinerja pemerintah pada 2022.

 

Mengutip data IMF, Moeldoko mengatakan ekonomi Indonesia merupakan salah satu yang paling sehat di dunia. Hal itu terlihat dari proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia yang masih di atas lima persen dengan inflasi yang relatif terkendali.

 

Untuk mengendalikan inflasi, kata dia, pemerintah melakukan berbagai upaya seperti kerja sama kebijakan otoritas moneter dan fiskal, menjaga anggaran subsidi, dan mengalokasikan anggaran untuk memberikan bantuan sosial demi mempertahankan daya beli masyarakat.

 

"Hasilnya terlihat, inflasi kita masih lebih rendah atau moderat dibandingkan banyak negara lain," kata dia.

 

Selain menjaga pertumbuhan ekonomi dan mengendalikan inflasi, ujar Moeldoko, pemerintah juga memperkuat fondasi ekonomi melalui penguatan produk dalam negeri terutama dari sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).


0 komentar:

Posting Komentar